FSH.UIN-ALAUDDIN.AC.ID. Program Studi Perbandingan Madzhab dan Hukum Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar, Gelar Penandatangan Perjanjian Kerja Sama dengan Pondok Pesantren Al-Furqan Putri Kabupaten Bantaeng, yang berlangsung di Masjid Pondok Pesantren Al-Furqan Putri Kabupaten Bantaeng, Sabtu (19/03/2022).
Dalam kegiatan ini turut hadir, Ketua Program Studi Perbandingan Madzhab dan Hukum, Sekretaris Perbandingan Madzhab dan Hukum, Ketua Himpunan Mahasiswa Jurasan Perbandingan Madzhab dan Hukum, Segenap Mahasiswa Perbandingan Madzhab dan Hukum serta Pimpinan, Guru dan sejumlah santri/santriwati Pondok Pesantren Al-Furqan Putri Kabupaten Bantaeng.
Dr. Abdi Wijaya, M.Ag., selaku Sekretaris Program Studi Perbandingan Madzhab dan Hukum dalam sambutannya mengatakan bahwa pelaksanaan penandantangan perjanjian kerja sama ini menjadi penting dalam rangka peningkatan keterlibatan prodi di masyarakat, ia menambahkan kedepan prodi akan melakukan kolaborasi penelitian dan pengabdian dalam rangka peningkatan mutu lembaga.
“Penandantangan perjanjian kerja sama menjadi hal penting dilakukan oleh kedua lembaga, dalam rangka melakukan banyak kolaborasi kedepan, perjanjian kerja sama ini tentu akan membawa kedua lembaga ini pada kegiatan yang sifatnya kolaboratif, tentu ini jadi peluang juga bagi alumni pesantren untuk masuk ke perguruan tinggi, karena kedepan Program Studi Perbandingan Madzhab dan Hukum akan membuka kelas khusus,” Ungkapnya.
M. Mundzir, S.Pd., M.Pd., selaku Kepala Pondok Pesantren berharap, perjanjian kerja sama dapat dilaksanakan dengan maksimal malalui program Pendidikan, ia menambahkan dengan adanya PKS ini calon mahasiswa dapat mengakses informasi jalur masuk diperguan tinggi.
“Lewat perjanjian kerja sama, anak-anak kami mendapatkan banyak ilmu pengetahuan dengan pelaksanaan kegiatan kedepannya, anak-anak kami yang akan tamat juga bisa mendapatkan informasi, kita berharap semoga anak-anak kita di sini dapat lulus di Program Studi Perbandingan Madzhab dan Hukum, karena UIN Alauddin Makassar menjadi pilihan pertama bagi anak-anak kita di sini," Harapnya.