Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar Gelar Penandatangan MoU dengan Fakultas Syariah IAIN Kendari

  • 26 Maret 2021
  • 04:36 WITA
  • Admin FSH
  • Berita

GOWA, FSH.UIN-ALAUDDIN.AC.ID.  Dalam rangka perkuat kerjasama antar sesama perguruan tinggi, Dekan Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makasar menerima kunjungan Fakultas Syariah Institut Agama Islam Negeri Kendari sekaligus Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU), Jumat 26 Maret 2021 di Ruang Senat Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar.

Kedatangan Dekan Fakultas Syariah Institut Agama Islam Negeri Kendari bersama dengan rombongan pejabat disambut langsung oleh Pimpinan Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar di Ruang Rapat Senat Fakultas Syariah dan Hukum, dalam kunjungan tersebut, dilaksanakan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar dengan Fakultas Syariah IAIN Kendari.

Dekan Fakultas Syariah dan Hukum dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang dan terima kasih kepada Dekan Fakultas Syariah IAIN Kendari bersama rombongan pejabat atas kesediaannya berkunjung di Rumah Referensi Fakultas Syariah dan Hukum secara khusus dan juga di Kampus Peradaban Secara umum, tentu ini merupakan langkah awal untuk memulai kerja sama dalam rangka peningkatan mutu dan kualitas pendidikan antar lembaga, terlebih dengan adanya kebijakan pemerintah terkait dengan sistem pembelajaran yakni Merdeka Belajar dan Kampus Merdeka.

Pimpinan Fakultas Syariah dan Hukum mengucapakan selamat datang kepada Ibu Dekan Fakultas Syariah IAIN Kendari beserta pejabat yang mendampingi di Fakultas Syariah dan Hukum, kami menyampaikan terima kasih atas kersediaannya berkunjung di sini, serta peromohonan maaf atas segala kekurangan, tutupnya.

Dekan Fakultas Syariah IAIN Kendari dalam sambutannya menyampaikan bahwa pada kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih kepada Pimpinan Fakultas Syariah dan Hukum atas kesediaannya menyambut kedatangan kami, insyaallah kedatangan kami di sini adalah untuk memperkuat kerjasama antar lembaga khususnya sesama Perguruan Tinggi Islam Negeri dalam rangka menerapkan dan mencari model Belajar Merdeka dan Kampus Merdeka ini.

Kami mengucapakan terima kasih kepada Pimpinan Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar atas sambutannya, semoga pertemuan ini menghasilkan kerjsama yang baik khsusnya dalam pelaksanaan MBKM, tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama Bapak Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar menyampaikan bahwa Fakultas Syariah dan Hukum membinan 6 Program Studi yang telah terakreditasi, serta dengan program unggulan yakni Rumah Referensi yang dijewantahkan melalui Rumah Jurnal yang membawahi 13 Jurnal dan literasi dinding.

Wakil Dekan I Bidang Akademik Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar juga menyampaikan bahwa Program Merdeka Belajar dan Kampus Merdeka (MBKM) juga menjadi fokus utama Fakultas serta Universitas secara umum, program ini sementara dalam tahap pembahasan bersama seluruh pemangku kepentingan baik lingkup Universitas hingga lingkup Fakultas dan Program Studi, sehingga akan menghasilkan model program yang telah terencana dengan baik untuk meningkatkan kualitas pendidikan di perguruan tinggi, khusunya di Fakultas Syariah dan Hukum.

Kegiatan ini diakhiri dengan Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) serta penyerahan cendera mata dari Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar kepada Fakultas Syariah IAIN Kendari.

Editor: Sadri Saputra. S.