Menyikapi MBKM, Fakultas Syariah dan Hukum UINAM Teken MoU dengan Fakultas Syariah dan Hukum UINSA

  • 09 Maret 2022
  • 11:34 WITA
  • Admin FSH
  • Berita

FSH.UIN-ALAUDDIN.AC.ID., Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar (FSH UINAM) Menggelar Penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) bersama Fakultas Syariah dan Hukum UIN Sunan Ampel Surabaya (FSH UINSA), yang berlangusung di Ruang Pertemuan Fakultas Syariah dan Hukum UIN Sunan Ampel Surabaya, Rabu (09/03/2022).

Dalam pertemuan ini turut hadir Dr. H. Muh. Saleh Ridwan, M.Ag., (Wakil Dekan III FSH UINAM Bidang Kemahasiswaa, Alumni dan Kerjasama), Dr. Fatmawati, M.Ag., (Ketua Prodi Ilmu Falak FSH UINAM), Dr. Rahma Amir, M.Ag., (Sekretaris Prodi Ilmu Falak FSH UINAM), Dr. H. Masruchan, M.Ag.  (Dekan Fakultas Syariah dan Hukum UINSA), Wakil Dekan I dan Wakil Dekan II FSH UINSA, A.  Mufti Khazin, M.HI. (Ketua Prodi Ilmu Falak FSH UINSA), Dr.  Siti Tathmainnul Qulub,  M. Ag. (Sekretaris Prodi Ilmu Falak FSH UINSA),  segenap Mahasiswa Peserta Rihlah Falakiyah Prodi Ilmu Falak FSH UINAM Tahun 2022, dan Civitas Akademika Prodi Ilmu Falak FSH UINSA.

Dekan Fakultas Syariah dan Hukum UINSA, dalam sambutannya menyampaikan selamat datang dan terima kasih atas kehadiran rombongan Rihlah Falakiyah Program Studi Ilmu Falak FSH UINAM di Fakultas Syariah dan Hukum UINSA.

“Tentu pimpinan Fakultas mengucapkan selamat datang dan berterima kasih atas kehadiran rombongan Prodi Ilmu Falak FSH UINAM di Fakultas Syariah dan Hukum UINSA lebih tepatnya di Prodi Ilmu Falak FSH UINSA,” Ungkapnya.

Dr. H. Muh. Saleh Ridwan, M.Ag., dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini pentin dilaksanakan dalam rangka menyikapi Merdeka Belajar dan Kampus Merdeka (MBKM), ia menilai pentingnya hubungan Kerjasama antar lembaga perguran tinggi.

“ini penting dilaksanakan dalam rangka menyikapi kampus merdeka dan merdeka belajar, karena itu perlu dibangun komunikasi antar perguruan tinggi dan lembaga terkait,” Ujarnya.