Fakultas Syariah dan Hukum Menerima Kunjungan Kerja Badan Pembinaan Ideologi Pancasila

  • 29 November 2022
  • 11:58 WITA
  • Admin FSH
  • Berita

fsh.uin-alauddin.ac.id,, Fakultas Syariah dan Hukum menerima kunjungan kerja Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) di Ruang Pimpinan Prof. H. Abd. Rahman Syihab pada hari senin (28/11/2022).

Kunjungan BPIP ini diterima langsung oleh Wakil Dekan I Dr. Hj. Rahmatiah HL., M. Pd dan Kepala Pusat Studi Pancasila Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar, Ahkam Jayadi, S.H., M.H.

Dalam kunjungan kerjanya K.A. Tajuddin, S.H., M.H yang menjabat sebagai Deputi Bidang Hukum, Advokasi dan Pengawasan Regulasi mengatakan “Sebelumnya saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pimpinan fakultas atas penerimaan kami. Pilihan kunjungan kami ke UIN Alauddin Makassar setelah berkonsultasi dengan bapak Dr. Sabri AR, M. Ag sebagai Direktur Pengkajian Materi Badan Pembinaan Ideologi Pancasila,  juga karena kami belum lagi mengadakan kerjasama dengan UIN Alauddin Makassar khususnya Fakultas Syariah dan Hukum. Dan saat ini untuk merencanakan kegiatan di tahun 2023, kami sudah melakukan penjajakan dengan beberapa prodi yang akan kami ajak kerjasama pada tahun depan. Objek kerjasama tetap seperti yang dulu yakni terkait dengan kajian tentang regulasi”.

“Kami berharap Fakultas Syariah dan Hukum dibawah Pusat Studi Pancasila dapat mengkaji peraturan mana saja yang bisa diusulkan untuk dikaji di tahun 2023 atau bisa juga dari BPIP yang menawarkan ke Fakultas Syariah dan Hukum. Kriteria regulasi yang perlu dikaji salah satunya adalah yang menimbulkan perhatian masyarakat baik berupa peraturan daerah atau peraturan gubernur yang dianggap kontroversi di masyarakat, dan hasil rekomendasi ini nantinya tidak dipublikasi untuk menghindari kegaduhan, tetapi langsung diberikan ke gubernur misalnya” tutur K.A. Tajuddin, S.H., M.H.

Dalam arahannya Wakil Dekan I Bidang Akademik Dr. Hj. Rahmatiah HL., M. Pd, mewakili Dekan Fakultas Syariah dan Hukum, Dr. H. Muammar Muhamamd Bakry, Lc., M. Ag mengatakan “Kami turut berbangga dan mengapresiasi atas kunjungan Deputi Bidang Hukum, Advokasi dan Pengawasan Regulasi dari BPIP dan kemungkinan besar bapak dekan akan melakukan MoU dengan BPIP di bidang akademik, penelitian dan pengabdian masyarakat. Dimana kerjasama ini boleh jadi dapat berbentuk seminar atau workshop dan pelatihan-pelatihan”.


Sementara itu Kepala Pusat Studi Pancasila Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar, Ahkam Jayadi, S.H., M.H berharap ada tindak lanjut dari pertemuan hari ini dengan fakultas melalui bapak dekan dan terakhir semoga pertemuan awal kita ini bukan menjadi komunikasi akhir tetapi komunikasi awal dan terutama bisa menjalin kerjasama dan planning-planing kedepannya seperti yang kita harapkan.” tutup Ahkam Jayadi, S.H., M.H yang juga merupakan dosen senior dari Prodi Ilmu Hukum Fakultas Syariah dan Hukum.

Pertemuan ini selain dihadiri oleh wakil dekan dan kepala pusat studi pancasila, juga dihadiri oleh perwakilan prodi, dan dosen di Lingkup Fakultas Syariah dan Hukum. *Sy