Fsh.uin-alauddin.ac.id,, Dalam
Rangka Dies Natalis UIN Alauddin Makassar ke 58 Tahun, Fakultas Syariah dan
Hukum mengikuti pembukaan Porseni dengan tema “Bersinergi Majukan Kampus,
Bersinergi jayakan Bangsa” yang berlangsung di
Lapangan sepak Bola Kampus II Samata-gowa, Senin 06/11/2023.
Pembukaan porseni ini juga diikuti
oleh seluruh pimpinan dan jajaran lingkup UIN Alauddin Makassar. Acara ini di buka langsung oleh Rektor UIN
Alauddin Makassar Prof. H. Hamdan Juhannis, M.A., Ph.D
Rektor UIN Alauddin Makassar Prof.
Hamdan Juhannis dalam sambutannya mengatakan tema yang diangkat mengandung
pesan dan mengajak seluruh civitas akademika untuk bersinergi dalam upaya
memajukan kampus.
Penulis buku Melawan Takdir itu
juga menyampaikan bahwa setiap Dies Natalis diadakan Porseni sebagai langkah
untuk memperkuat sinergi dan silaturahmi dalam mewujudkan UIN Alauddin Makassar.
“Pada kesempatan
ini, kita mengangkat tema mari bersinergi untuk memajukan kampus, salah satu
untuk memperkuat kebersamaan. Kami menggelar Porseni sebagai upaya untuk
memperkuat sinergitas dan silaturahmi, sehingga kita bisa mewujudkan mimpi
besar kita dalam memajukan UIN Alauddin Makassar” ujarnya.
Lanjutanya beliau
juga menyampaikan bahwa untuk mensukseskan Dies Natalis UIN Alauddin Makassar yang berlangsung selama
satu pekan kedepan, beliau mengimbau kepada panitia dan pimpinan Fakultas untuk
meliburkan kegiatan proses belajar mengajar.
Ketua panitia, Dr. Andi Achru,
M.Pd juga menyampaikan bahwa ada beberapa lomba yang turut meramaikan selama
porseni berlangsung, yakni Bola Volly, Sepak Takraw, Tarik Tambang, Lari
Karung, Bulu Tangkis, Tenis Meja, Catur,Tilawah (Mahasiswa), Tadarus,
puisi,kaligrafi, dan Karya Tulis Ilmiah.
Dekan Fakultas tarbiyah dan
Keguruan itu juga berharap, acara ini tidak hanya sebagai ajang kompetisi,
tetapi juga sebagai sarana mempererat hubungan silaturahmi.
“berharap agar panitia dan
seluruh peserta porseni dapat lebih mempererat silaturahmi serta dapat memberikan
kontribusi dalam menjadikan kampus UINAM sebagai pusat pendidikan yang unggul
dan berprestasi” Pungkasnya.