Pengabdian Kepada Masyarakat: Dosen Prodi HES menjadi Khatib Jum'at

  • 16 Februari 2024
  • 01:19 WITA
  • Admin FSH
  • Berita

Fsh.uin-alauddin.ac.id,, Program Studi Hukum Ekonomi Syariah Fakultas Syari’ah  dan Hukum UIN Alauddin Makassar melaksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) di Kabupaten Luwu Utara, Jum’at 16/02/2024.

Program Studi Hukum Ekonomi Syariah UIN Alauddin Makassar melakukan kegiatan rutin Pengabdian Kepada Masyarakat dalam bentuk khutbah di Mesjid Nur Yaqin Tompe Desa Pangkajoang Kabupaten Luwu Utara.

Khutbah tersebut dilakukan oleh salah satu dosen program studi Hukum Ekonomi Syariah Dr.Thahir Maloko, M.Ag dengan membahas mengenai isu politik terkait dengan pemilihan umum presiden dan legislatif serta mengenai cara menyikapi hasil pemilihan umum sehingga dapat menjaga persaudaraan dan menghindari perselisihan.

Khotbah jumat ini merupakan rangkaian kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan prodi HES di Kabupaten Luwu Utara yang terdiri dari sosialisasi di beberapa lembaga pendidikan dan mesjid dengan tujuan memberikan edukasi kepada masyarakat secara umum dan generasi muda secara khusus tentang muamalah.