Peringati Hari Kartini, HMJ Perbandingan Madzhab dan Hukum Gelar Dialog Keperempuanan

  • 21 April 2022
  • 03:52 WITA
  • Admin FSH
  • Berita

fsh.uin-alauddin.ac.id., Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Perbandingan Madzhab dan Hukum menggelar Dialog Keperempuanan dirangkaikan dengan Buka Puasa Bersama, yang berlangsung di Warkop Fira Macanda, Kamis (21/04/2022).

Dialog Keperempuanan dengan tema: Perempuan Sebagai Pilar Peradaban, menghadirkan narasumber: Suci Rahmayani R. Hanapi (SPeKS) dan Putri Kumalasari Sultan (Duta Genre Kabupaten Wajo). Juga diikuti oleh sejumlah mahasiwa Perbandingan Madzhab dan Hukum. 

Ahmad Faisal, dalam sambutannya mengatakan bahwa, kegiatan ini selain untuk merayakan bulan suci Ramadhan, juga untuk menambah kepekaan perempuan dalam rangka momentum hari kartini.

“untuk meyambut dan merayakan kedatangan bulan suci ramadhan serta merawat dan mempererat tali silaturahmi sesama mahasiswa. Serta menambah kepekaan terhadap perempuan dan menyadarkan urgenitas perempuan dan bertepatan dengan momentum peringatan hari kartini,” Paparnya.

Lebih lanjut, Pria yang akrab di Sapa Ical menuturkan harapannya bahwa, mahasiswi PMH mampu memahami hakikatnya sebagai seorang perempuan. 

“Dari kegiatan ini, saya berharap yang lebih terkhusus kepada mahasiswa PMH yaitu mampu memahami urgenitasnya sebagai perempuan dan menambah kepekaan terhadap perempuan yang selalu mendapatkan diskriminasi sosial,” Harapnya.