fsh.uin-alauddin.ac.id., Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar melaksanakan pemyambutan Mahasiswa Baru (MABA) Tahun 2022, yang berlangsung di Gedung Ma’had al-Jami’ah, Selasa (30/08/2022).
Arya Dwi Madaprama Selaku Ketua Dewan Mahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum, sampaikan orasi Ilmiah:
PBAK di Selenggarakan tiap tahun sebagai wahana Pengenalan Rumah Kemahasiswaan Tingkat Universitas, Fakultas Maupun Prodi, Beragam kreativitas mulai dihadirkan pada setiap momentumnya, Harapan Saya Kedepan PBAK selain di jadikan sebagai ruang pengenalan, tentunya dapat pula menjadi suatu wadah perdana mahasiswa dalam meningkat kapasitas intelektual dan pergerakannya dalam menyambut perubahan, sebab dewasa ini degradasi kontribusi mahasiswa terhadap masyarakat begitu minim dan apatis karena kurang nya kesadaran sebagai Ageng of change dan Agent Of Control, Semoga di dalam PBAK ini Mahasiswa Sedari awal sudah harus d sadarkan sebagai Golongan yang menempati posisi Midle Class, Dapat Menjadi Penyambung Lidah Antara Low dan High Class, tentunya usaha itu dapat tercapai saat Mereka Mempunyai Basis Kecerdasan, Ketelitian dan Pengalaman sebagai calon generasi penerus bangsa, Menjadi Mahasiswa Bukan untuk memperbaiki status sosial di tengah masyarakat, melainkan menjadi Fasilitator Dalam menyelesaikan Masalah di sekitar, Terkhusus Bidang Hukum Sebagai Salah satu instrumen terpenting dalam Negara, Maka sudah sepatut nya mahasiswa Syariah dan Hukum membekali diri sebagai Instrumen Dalam Menjemput Ketentraman, Kesejahteraan, dan Keadilan Melalui Aturan.