FSH.UIN-ALAUDDIN.AC.ID., Lembaga Penyelenggara Pemilihan (LPP) Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar melaksanakan pemilihan Ketua Dewan Mahasiswa Putaran II yang berlangsung di Ruang Jurnal Lantai 1 FSH, Senin (24/01/2022).
Dalam pemilihan ini, turut hadir Para Wakil Dekan, Kepala Bagian Tatausaha, Ketua dan Sekretaris Jurusan, Pemantau, serta Panitia Lembaga Penyelenggara Pemilihan (LPP).
Wakil Dekan III FSH UINAM, Dr. H. Muh. Saleh Ridwan, M.Ag. selaku pengangung jawab dalam arahan pembukanya mengatakan bahwa, pemilihan putaran ke-II ini menjadi bentuk integritas LPP sebagai lembaga penyelenggara, ia berharap pemilihan ini berjalan lancar dan panitia tetap kokoh dan berpendirian untuk tidak memihak kepada calon.
“Pemilihan putaran ke-II ini adalah pertama kali terjadi, LPP harus bekerja keras untuk menuntaskan hingga terpilihnya ketua DEMA, untuk itu saya berharap LPP menjaga integritasnya dan tidak memihak kepada siapapun, semoga pemiliha ini berjalan lancar,” ungkapnya.
Ia juga menambahkan, jika terjadi seri jumlah suara, maka akan Kembali diakan putaran ke-III, dan setelahnya akan dikembalikan kepada pimpinan untuk dipertimbangkan.
“Jika putara ke-II ini masih seri atau draw, maka akan dilaksanakan putaran III, dan jika masih sama akan dikembalikan ke pimpinan untuk dipertimbangkan,” tutupnya.