FSH.UIN-ALAUDDIN.AC.ID., Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Hukum Tatanegara Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar suskses menggelar Seminar Hukum Nasional dengan tema: Coretan Wajah Penegakan Hukum di Indonesia, yang berlangsung secara online, Minggu (12/09/2021).
Kegiatan ini menghadirkan narasumber: Dr. Herman, S.H., M.Hum. (Dosen Hukum Administrasi Universitas Negeri Makassar), Andi Irfan, SHI., MH., CPCLE., CPPPLS. (Ketua Prodi ILmu Hukum UNMUH Kupang), Dr. Kurniati, SHI., MHI. (Ketua Prodi Hukum Tatanegara UIN Alauddin Makassar), Hisbullah, SH., MH. (Dosen Prodi Hukum Tatanegara UIN Alauddin Makassar), dan Amar Nur Ansar (Ketua HMJ Hukum Tatanegara UIN Alauddin Makassar).
Dr. Kurniati, MHI., dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini sangat patut diapresiasi karena telah turut menyukseskan visi dan misi program studi, untuk melahirkan mahasiswa yang ahli di bidang hukum.
“kegiatan ini patut diapresiasi, karena sejalan dengan visi dan misi prodi, apalagi melalui kegiatan ini mahasiswa mendapatkan pengetahuan hukum dari ahli hukum administrasi Negara” ungkapnya.
Ketua HMJ Hukum Tatanegara, Amar Nur Ansar, mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyambut mahasiswa baru, serta memberikan gambaran awal kepada mahasiswa terkait hukum tatanegara di Indonesia.
“Kegiatan ini kami lakukan itu untuk menjadi jembatan awal bagi mahasiswa baru untuk mengenal tentang penegakan hukum yang ada di Indonesia, harapan saya mahasiswa baru yang mengikuti seminar ini paham akan peran penegak hukum di Indonesia” Jelas Amar.