Himpunan Mahasiswa Jurusan Hukum Tata Negara Sukses Menggelar Dialog Interaktif Bertajuk RUU TPKS

  • 12 Maret 2022
  • 01:54 WITA
  • Admin FSH
  • Berita

FSH.UIN-ALAUDDIN.AC.ID., Himpunan Mahasiswa Jurusan Hukum Tata Negara Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar, Sukses menggelar Dialog Interaktif yang berlangsung di Warkop Mau.Co, Sabtu (12/03/2022).

Dilaog dengan tema: Urgensi Pengesahan Rancangan Undang-Undang Tindak Pidana Kekerasan Seksual, menghadirkan narasumber: Irnawati S.sos., M.I.Kom., (Kabid Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak KAHMI Gowa), Dahlan S.Ag., S.H., M.H.

(Advokad Wakil Ketua Umum Dewan Dewan Pengurus Pusat Asosiasi Pengacara Syariah Indonesia), Ismail Bahtiar (Anggota DPR Sulsel), dan Ade Miranti Devana (Aktivis Perempuan Dan Mahasiswa), serta dipandu oleh Zulfadila Khumahera (Kabid Keperempuanan HMJ Hukum Tatanegara).

Dalam kegiatan ini turut hadir, Dr. Kurniati, M.H.I. (Ketua Jurusan Hukum Tatanegara), Ketua Wasilah, Direktur LAPMI Juang, dan Tamu Undangan.

Ketua Prodi Hukum Tata Negara Dr. Kurniati, MHI., dalam sambutannnya sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh pengurus HMJ Hukum Tata Negara, ia menilai kegiatan ini tetap sekali dengan momentumnya.

“Sangat mengapresiasi kegiatan teman-teman pengurus HMJ Jukum Tata Negara,karena mampu melaksanakan kegiatan ini atau program kerja himpunan mahasiswa Jurusan Hukum Tata Negara, kegiatan ini sangat tepat sekali dengan momentnya,” Ungkapnya.

Muh. Rizal selaku Ketua HMJ Hukum Tata Negara mengatakan bahwa, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati hari World Womens Day International, ia berharap kegiatan ini mampu menambah wawasan mahasiswa.

“Mengigat kemarin tanggal 8 maret 2022 world women's day hari perempuan sedunia, saya berharap mahasiswa dapat menambah wawasannya melalui kegiatan ini, serta pimpinan fakultas dapat membuat lembaga bantuan hukum khusus kekerasan sesksul bagi perempuan, Pungkasnya.